Selasa, 8 April 2025
Editor: Putri Novasari
Luwu Timur, HnmIndonesia.com--Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian (Diskominfo-SP) Kabupaten Luwu Timur kembali membuka kesempatan bagi para tenaga kreatif untuk bergabung sebagai Photographer, Videographer, dan Video Editor profesional.
Rekrutmen ini menyasar generasi muda yang memiliki keterampilan teknis serta kreativitas tinggi dalam mengolah visual. Selain mengedepankan profesionalitas, Diskominfo-SP juga mencari individu yang mampu menangkap momen dan bercerita melalui karya visual yang berdampak.
Kami mengajak talenta-talenta visual terbaik yang berdomisili di Luwu Timur untuk turut serta membangun komunikasi publik yang lebih kuat dan kreatif bersama pemerintah daerah,” tulis pengumuman resmi yang dirilis oleh Diskominfo-SP.
Persyaratan utama untuk pelamar meliputi:
Pria/Wanita, usia minimal 20 tahun
Pendidikan minimal SMA/SMK
Pengalaman minimal 2 tahun di bidang foto, video, dan editing
Menguasai kamera profesional, drone, dan software editing seperti Adobe Photoshop, Premiere Pro, Lightroom, hingga DaVinci Resolve
Memiliki portofolio karya
Kreatif, mampu bekerja dalam tekanan dan tenggat waktu ketat
Bersedia bekerja dalam tim maupun individu
Berdomisili di Kabupaten Luwu Timur
Selain itu, pelamar juga diprioritaskan memiliki sertifikat atau bukti pernah mengikuti pelatihan profesional di bidang terkait.
Benefit yang ditawarkan oleh Diskominfo-SP antara lain:
Gaji kompetitif sesuai pengalaman dan kemampuan
Kesempatan bekerja bersama Pemerintah Daerah Luwu Timur
Lingkungan kerja yang kreatif dan mendukung pengembangan diri
Serta berbagai manfaat tambahan lainnya
Bagi yang berminat, dokumen lamaran seperti CV, KTP, sertifikat, dan portofolio dikirim melalui email ke:
diskominfo@luwutimurkab.go.id
wanalrimal12@gmail.com
Dengan format subjek: [Posisi yang Dilamar] – Nama Lengkap
Batas akhir pengiriman berkas: 9 April 2025
Jadwal wawancara langsung: 10 April 2025 pukul 09.00 WITA
Lokasi wawancara: Aula Kantor Diskominfo-SP Kabupaten Luwu Timur
Untuk informasi lebih lanjut, pelamar dapat menghubungi CP: 0851-7229-4244 (Al Rimal/WA).
(Sumber : diskominfo sp)