HNM INDONESIA

Berita Dalam Genggaman

Lutim Dukung Penguatan UMKM dan Investasi Hijau di Forum Angin Mammiri 2025

Rabu 12 November 2025| 21:00 WITA

Oleh: Indra Gunawan | Editor: Adi Barapi

 

MAKASSAR, hnmindonesia.com, – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur turut ambil bagian dalam Angin Mammiri Business Fair dan South Sulawesi Investment Forum 2025 yang digelar di Sandeq Ballroom Hotel Claro Makassar, Rabu (12/11/2025). Kehadiran Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam, menjadi wujud dukungan daerah terhadap upaya perluasan kerja sama investasi serta promosi UMKM pada level nasional dan internasional.

 

Forum yang digagas Bank Indonesia (BI) bersama Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan ini dirancang sebagai ruang temu bisnis antara pelaku UMKM dari kawasan Sulawesi, Maluku, dan Papua dengan para buyer dari sejumlah negara. Melalui agenda ini, transaksi dagang hingga peluang ekspor diharapkan dapat terjalin lebih kuat dan berkelanjutan.

 

Dengan mengusung tema “Empowering Green Economic Investment: From Local Champions to Global Vision,” kegiatan dibuka oleh Kepala Perwakilan BI Sulsel, Rizki Ernadi Wimanda, bersama Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Pemprov Sulsel, Andi Darmawan Bintang.

 

Dalam paparannya, Rizki Ernadi menegaskan pentingnya forum ini sebagai sarana memperluas jejaring pasar global.

“Forum ini diharapkan mampu menciptakan kemitraan jangka panjang, memperkuat kapasitas usaha, dan membuka akses pasar yang lebih luas bagi pelaku UMKM,” ujarnya.

 

Asisten II Pemprov Sulsel, Andi Darmawan Bintang, yang hadir mewakili Gubernur, menekankan bahwa investasi tetap menjadi faktor kunci dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah. Menurutnya, arus investasi yang sehat tidak hanya membuka lapangan pekerjaan baru, tetapi juga memastikan pemerataan ekonomi yang lebih merata di berbagai wilayah.

 

Sementara itu, Pemerintah Kabupaten Luwu Timur menyambut positif pelaksanaan forum ini. Lutim menilai ajang tersebut membuka ruang kolaborasi yang besar bagi para investor, terutama pada sektor-sektor unggulan yang tengah digarap daerah, seperti ekonomi hijau, pertambangan, pertanian, dan pariwisata. Pemkab Lutim juga menegaskan komitmennya untuk memberikan kemudahan dan rasa aman bagi investor yang berminat bekerja sama.

 

Kegiatan yang berlangsung selama dua hari, 12–13 November, ini mempertemukan ratusan pelaku usaha se-Sulawesi Selatan dengan para investor serta buyer dari 20 negara, menjadikannya salah satu agenda bisnis terbesar di wilayah timur Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini