Tim Dayung Luwu Timur Pastikan Tiket Porprov 2026, Putra Raih Emas dan Putri Sumbang Perunggu
Senin 17 November 2025 | 09:23 WITA
Oleh: Indra Gunawan |Editor: Adi Barapi
LUWU TIMUR, hnmindonesia.com, –Cabang olahraga dayung kembali membawa kebanggaan bagi Kabupaten Luwu Timur. Tim putra dan putri Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Luwu Timur sukses mengamankan tiket menuju Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulawesi Selatan 2026, yang dijadwalkan berlangsung di Kabupaten Bone dan Wajo.
Langkah menuju Porprov tersebut dipastikan setelah kedua tim mampu menembus babak Final PraPorprov pada nomor andalan mereka, 1000 meter dragon boat. Babak final menjadi ajang penentuan krusial bagi seluruh peserta, dan Luwu Timur tampil sebagai salah satu kontingen paling menonjol.
Di sektor putra, Luwu Timur tampil impresif dan mendominasi jalannya lomba. Dengan catatan waktu 4 menit 59 detik, tim putra berhasil mengungguli rival-rival kuat dari Sinjai, Pangkep, dan Gowa. Torehan waktu terbaik tersebut mengantarkan mereka meraih medali emas, sekaligus menegaskan kekuatan Luwu Timur dalam cabang dayung menuju Porprov 2026.
Sementara itu, tim putri juga tampil tak kalah mengesankan. Meski persaingan sangat ketat, skuad putri Luwu Timur mampu mengamankan medali perunggu, bersanding dengan kontingen Kota Palopo yang juga tampil kuat di nomor ini. Hasil tersebut menjadi bukti perkembangan positif pembinaan atlet putri di daerah.
Ketua KONI Kabupaten Luwu Timur, Herawan Raditya, memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh atlet, pelatih, dan tim pendukung PODSI.
“Prestasi ini tidak datang begitu saja. Ini adalah hasil kerja keras, disiplin, serta dedikasi para atlet dan pelatih. Lolosnya tim putra dan putri ke Porprov 2026 menjadi kebanggaan besar bagi Luwu Timur,” ungkapnya.
Ia juga menegaskan bahwa tantangan selanjutnya akan lebih besar. “Kami berharap para atlet terus meningkatkan kualitas latihannya, sehingga bisa tampil maksimal dan meraih hasil yang lebih membanggakan di Bone dan Wajo nanti,” tambahnya.
Dengan raihan emas dan perunggu pada PraPorprov ini, Luwu Timur kembali membuktikan diri sebagai salah satu daerah yang patut diperhitungkan dalam arena dayung Sulawesi Selatan


Tinggalkan Balasan