HNM INDONESIA

Berita Dalam Genggaman

Pemkab Luwu Genjot Mutu UMKM Lewat Pelatihan Unggulan

 

Selasa 18 November 2025 | 10:23 WITA

Oleh: Dhamrin Arfah Editor: Adi Barapi

LUWU, hnmindonesia.com, – Pemerintah Kabupaten Luwu melalui Dinas Koperasi, UKM dan Perindustrian kembali mendorong peningkatan daya saing ekonomi lokal dengan menggelar Pelatihan Peningkatan Mutu Komoditas Unggulan dan Promosi Produk bagi pelaku UMKM, Selasa (18/11/2025), di Aula Hotel Borneo Belopa.

 

Sebanyak 30 pelaku UMKM dari berbagai sektor terlibat dalam pelatihan yang dibuka langsung oleh Bupati Luwu, H. Patahudding. Kehadiran TP-PKK dan Dekranasda Luwu menjadi bentuk dukungan nyata pemerintah dalam memperkuat ekosistem UMKM daerah.

 

Dalam arahannya, Bupati menegaskan bahwa UMKM merupakan kunci pertumbuhan ekonomi Luwu yang inklusif. Ia menyoroti pentingnya peningkatan kualitas produk, sertifikasi halal, inovasi kemasan, dan pemanfaatan fasilitas promosi seperti galeri Dekranasda di Bandara Bua.

 

“Jaga kualitas, tingkatkan mutu, dan tetap profesional. Pemerintah siap membantu UMKM Luwu masuk ke retail modern dan pasar yang lebih luas,” tegasnya.

 

Bupati juga menyebut bahwa bantuan keuangan dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan akan terus diarahkan untuk pengembangan UMKM, termasuk membuka peluang promosi produk lokal saat kunjungan kerja ke daerah lain.

 

Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perindustrian Luwu, Rahimullah, menjelaskan bahwa pelatihan ini merupakan tindak lanjut program bantuan keuangan khusus Pemprov Sulsel. Materi yang diberikan meliputi Digitalisasi dan Branding, sertifikasi produk termasuk halal, serta akses permodalan bekerja sama dengan Bank Syariah Indonesia (BSI).

 

Ia menegaskan bahwa pelatihan ini dirancang untuk meningkatkan mutu, kapasitas, dan kesiapan UMKM agar dapat menembus pasar retail maupun platform digital.

 

Pemkab Luwu berharap pelaku UMKM semakin mampu bersaing, membuka lapangan kerja, dan memperkuat identitas produk lokal sebagai bagian dari penggerak utama ekonomi daerah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini