Pj Bupati Luwu Apresiasi Kemenag Perkuat Kerukunan Antar Umat Beragama

 



Jumat, 3 Januari 2025


Editor : Putri Novasari


Belopa,hnmindonesia.com  – Terlaksananya dengan baik dan lancar berbagai program kerja Pemerintah Kabupaten Luwu tak terlepas dari peran aktif Kepala Kantor Kementerian Agama beserta jajarannya dalam memperkuat Kerukunan Umat Beragama di Kabupaten Luwu.


Hal ini diungkapkan oleh Penjabat Bupati Luwu, Drs. H. Muh. Saleh, M.Si pada kegiatan Ramah Tamah jajaran Kantor Kementerian Agama Kabupaten Luwu dalam rangka memperingati Hari Amal Bhakti Ke 79 Kementerian Agama Republik Indonesia di Aula Kemenag, Kompleks Perkantoran Bupati Luwu, Kamis (3/1/2025).


“Melalui momen ini, atas nama Pemerintah Kabupaten Luwu, saya mengucapkan selamat Hari Amal Bhakti serta apresiasi atas sinergitasnya dalam menjaga keamanan di Kabupaten Luwu dengan mempererat kerukunan antar umat beragama”, kata H. Muh. Saleh.



Dirinya mengungkapkan, agenda nasional seperti Pemilihan Presiden, Legislatif hingga Pemilihan Kepala Daerah Serentak di Kabupaten Luwu dapat berjalan lancar, aman dan damai. Ini berkat upaya kerjasama pemerintah daerah bersama forkopimda termasuk salah satunya adalah jajaran Kantor Kementerian Agama Kabupaten Luwu dalam menjalin kebersamaan, persatuan dan toleransi antar umat beragama.


“Bukan hanya pada saat Pilpres, Pileg dan Pilkada Serentak, masyarakat yang merayakan Natal dan Tahun Barupun merasa aman dan nyaman berkat toleransi yang terjalin”, ungkapnya.



(Sumber : mediacenter luwukab

Previous Post Next Post