Buntut Bencana Banjir di Bajo, Mahasiswa IPMAL Segel Kantor DPRD Luwu, Sindir PT Masmindo


Kamis 13 April 2023/ 11:50 WITA


Oleh: Tim HNM, Marwan Simalla


Luwu, hnm.com - Puluhan mahasiswa Ikatan Pelajar dan Mahasiswa Luwu atau IPMAL, menyegel Kantor DPRD Luwu, Sulawesi Selatan, Kamis (13/4/2023).


Penyegelan itu dilakukan sebagai bentuk protes mahasiswa ke anggota DPRD dan Pemkab Luwu yang dianggap berpihak pada perusahaan tambang emas PT Masmindo Dwi Area (PT MDA).


Mahasiswa menuding bencana banjir yang terjadi di Kecamatan Bajo dan Bajo Barat, disebabkan pengelolaan lingkungan yang buruk oleh PT MDA dan kurangnya kepekaan pemerintah dan DPRD Luwu pasca musibah banjir terjadi.


Dalam poin tuntutannya, mahasiswa menyebut pembangunan jembatan oleh PT Alonzo menggunakan box culver penyebab terjadinya banjir. Saat banjir terjadi, material kayu yang hanyut tertahan di box culver jembatan sehingga air sungai meluap ke permukiman.






Sebelum berorasi di Kantor DPRD Luwu, mahasiswa IPMAL terlebih dahulu berorasi di pertigaan jalan Trans Sulawesi, Kelurahan Senga. Mahasiswa menyandera truk dan dijadikan panggung orasi.


"Mendesak PT Masmindo Dwi Area bertanggungjawab sepenuhnya terhadap bencana banjir yang terjadi di Luwu dan mendesak Pemda evaluasi pembangunan infrastruktur oleh PT MDa," kata Wawan Kurniawan, jenderal lapangan.







 

Previous Post Next Post