Jumat 10 Maret 2023/ 11:47 WITA
Oleh: Tim HNM, AS Anugrah
Luwu, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Batara Guru Belopa, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan kini dilengkapi PRC atau Packed Red Cell, alat pemisah plasma dengan sel darah.
Alat ini akan memudahkan tenaga medis dalam melakukan pertolongan dan penanganan pasien yang membutuhkan transfusi darah. PRC ini berfungsi untuk memisahkan whole blood (WB) menjadi trombosit, plasma, maupun packet red cell.
"Alhamdulillah sekarang sudah diserah-terimakan dan segera kita fungsikan. Ini merupakan wujud keseriusan Pemerintah Kabupaten Luwu, untuk memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat, khususnya dibidang kesehatan," kata dr Daud Mustakim, Direktur RSUD Batara Guru, Belopa, Jumat (10/3/2023).
Sebelumnya, RSUD Batara Guru, juga sudah dilengkapi alat isi ulang oksigen. Sehingga kebutuhan akan oksigen pada fasilitas kesehatan di Kabupaten Luwu, terpenuhi. Selain itu RSUD Batara Guru juga sudah tersedia poli jantung. Masyarakat yang membutuhkan pelayanan penyakit jantung, tidak harus jauh ke Makassar.
"Kami terus berbenah bekerja keras memberikan pelayanan yang prima. Tentu masih terdapat kekurangan pada pelayanan kami dan sudah jadi tugas kami untuk memperbaikinya," ujarnya.