Kesbangpol Luwu Sosialisasi Mediasi Sengketa Ormas

 




Kamis 29 September 2022/ 07:44 WITA

Oleh: Marwan Simalla

Luwu, Sulsel - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Luwu melalukan sosialisasi pendaftaran, pemberdayaan, evaluasi, dan mediasi sengketa ormas, pengawasan ormas dan ormas asing T.A 2022 dengan tema Kemandirian ormas sebagai mitra pemerintah.

Kegiatan ini dilaksanakan di Aula bappelitbagda kabupaten Luwu, Kamis, (29/09/2022) dan dihadiri oleh Asisten I Setda Luwu, Luter, Kepala Badan kesbangpol Luwu, Kamal, Kepala BPKD Luwu, Muhammad Rudi, Kejari Luwu, Rahman hasbih.

Mewakili Bupati Luwu, Basmin Mattayang, Asisten I Setda Luwu menyampaikan Pemerintah berusaha terus mendorong agar pemerintahan berjalan semakin baik hal ini dapat kita cermati berbagai peraturan perundang-undangan yang terus digodok dan diluncurkan oleh pemerintah,” tuturnya.

sementara itu dari pilar dunia usaha swasta dan tokoh-tokoh perorangan pemerintah daerah terutama Pemerintah Kabupaten terus berupaya menjalin komunikasi dalam rangka mencari berbagai solusi atas persoalan pembangunan dan kemasyarakatan dengan berbagai organisasi kemasyarakatan (ORMAS) dan lembaga swadaya masyarakat (LSM).

“Satu hal yang patut kita cermati bersama bahwa cukup banyak orang dan LSM serta yayasan yang ada di Kabupaten Luwu, ini tentunya sangat menggembirakan bagi kita apalagi pilar Civil Society juga memberikan sumbangsi nyata bagi pemberdayaan masyarakat dalam rangka mengawal proses keberhasilan pembangunan,” ucapnya.

Tambahnya, semoga sosialisasi ini akan semakin meningkatkan pemahaman kita tentang berbagai kebersamaan partisipasi dan pengembangan Ormas, LSM dan yayasan di satu pihak, masyarakat dan negara

“Saya berharap kita semua mengikuti seluruh rangkaian acara ini dan menyimak materi yang sangat penting bahwa sosialisasi sekaligus memberikan pembinaan dalam arti kata bahwa materi yang disampaikan benar-benar dipahami dan dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari oleh karenanya wawasan dan pengetahuan yang diperoleh dapat disebarluaskan kepada masyarakat di lingkungan masing-masing sebagai wujud tanggung jawab kita sebagai masyarakat yang baik,” tutupnya.

Previous Post Next Post