Puluhan Warga Luwu Timur, Tertipu Investasi Bodong



HNM Indonesia.com,, Puluhan warga di Desa Lamaeto, Kecamatan Angkona, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan, tertipu investasi bodong.


Para korban baru menyadari telah jadi korban investasi bodong, saat akan mencairkan uangnya. Rumah korban sudah dalam kondisi kosong.

Sahdan, salah seorang korban, mengatakan dia bersama rekannya, sudah berkali-kali mendatangi rumah pelaku.

"Korbannya ada puluhan. Ada yang sudah menyetor Rp 80 juta. Pelaku diperkirakan membawa kabur uang ratusan juta," kata Sahdan, Jumat 20/09/21.

Beberapa korban lainnya, mengaku tergiur mau berinvestasi hingga puluhan juta, karena cukuo mengenal pelaku. Apalagi pelaku dan suaminya, berdomisili dan menetap di Desa Lamaeto.

Para korban diimingi barang branded dan uang tunai. Namun, setelah beberapa bulan berlalu, barang dan uang tunai yang dijanjikan, tak kunjung diberikan.


Hingga saat ini, beberapa warga yang jadi korban, terus berdatangan di rumah pelaku yang sudah kosong.

Laporan: Indra Gunawan, Luwu Timur.
Previous Post Next Post