Nelayan Temukan Lumba-Lumba Terdampar di Lamunre





Laporan: Marwan Simalla, Luwu


HNM Indonesia.com, Nelayan di Desa Lamunre, Kecamatan Belopa Utara, Luwu, Sulawesi Selatan, menemukan seeokor ikan lumba-lumba terdampar di pesisir pantai, tak jauh dari permukiman penduduk.

Mereka kemudian menghubungi Dinas Pemadam Kebakaran, untuk segera menyelematkan lumba lumba tersebut. 

Fauzan, Komandan regu Damkar Luwu, mengatakan saat dievakuasi, tubuh lumba-lumba sudah banyak yang terluka, diduga lecet akibat gesekan saat terdampar di air dangkal.

"Dibantu warga setempat, ikan lumba-lumba ini kita evakuasi ke pelabuhan Ulo-Ulo, di sana kita lepaskan ke lait dalam," kata Fauzan, Jumat 05/02/21.

Meski sudah beberapa kali dituntun ke lait dalam, ikan lumba-lumba sepanjang dua meter dengan bera 120 kilogram ini, masih kembali ke pesisir pantai. "Kita pantau terus sampai ikannya benar-benar menjauh dan tidak kembali lagi," ujarnya.

Ratusan warga memadati pelabuhan Ulo-Ulo. Mereka penasaran dan ingin mengabadikan moment tersebut dengan poto dan video. (*)

Previous Post Next Post